A. APA ITU KAOS ?
Kaos adalah sejenis pakaian yang didesain untuk digunakan sehari-hari yang bisa menutupi tubuh Anda dengan nyaman, melindungi dari debu atau sinar matahari. Selain karena nyaman untuk digunakan dalam kegiatan dan kondisi apapun, mudah untuk didapatkan dan fungsi kaos pun bukan hanya untuk dipakai untuk bersantai dirumah saja atau untuk tidur, kaos juga bisa digunakan ketika bepergian atau pada saat acara formal asalkan dipadupadankan dengan blazer atau jas.
B. JENIS BAHAN KAIN UNTUK PEMBUATAN KAOS
- Kain Cotton Combed
Kain cotton combed adalah bahan katun yang secara murni terbuat dari bahan kapas. Cotton combed memiliki tekstur yang halus dan mudah menyerap keringat. Kaos yang terbuat dari bahan ini pun menjadi dingin dan banyak dicari sebagai bahan pembuatan kaos distro.
2. Kain Cotton Carded
Bahan kain cotton carded memiliki kualitas dibawah bahan kain cotton combed. Tekstur bahan kain ini sedikit lebih kasar dibandingkan combed dan tidak merata. Walau begitu, jenis bahan kain ini tetap banyak digunakan untuk membuat kaos dan harganya pun lebih terjangkau.
3. Kain Polyester
Bahan kain polyester terbuat dari serat sintesis yang memberikan kehangatan saat digunakan. Hal ini yang membuat kaos yang berbahan polyester tidak cocok untuk musim panas, lebih cocok untuk musim dingin.
4. Kain hyget
Bahan hyget memiliki bahan dasar pembuatan dari plastik. Ketebalannya sangat tipis dan harganya pun relatif murah. Itulah sebabnya mengapa bahan ini dipilih untuk mencetak kaos dalam jumlah banyak dan dana yang sedikit, seperti kaos-kaos untuk kampanye.
5. Kain Viscose
Kain viscose adalah campuran antara viscose dengan katun combed. Bahan kain ini tidak mudah menyusut dan mampu menyerap keringat dengan baik layaknya bahan katun.